PELUANG USAHA SERVIS KOMPUTER
usahamandiri-ajizan.blogspot.com. Kita tahu di zaman ini perkembangan teknologi demikian cepat.Komputer yang dalam satu sampai dua dekade lalu masih merupakan barang mewah dan hanya orang-orang tertentu saja yang memilikinya tidak demikian halnya di zaman ini.Hampir sebagian besar pelajar dan mahasiswa sudah sangat akrab dengan komputer atau laptop.Tak beda juga dengan instansi dan perkantoran.Bank, rumah sakit, perpustakaan, sekolah, pertokoan bahkan tempat parkir pun tidak asing lagi dengan komputer.Dengan komputer manusia semakin mengefisienkan waktunya dalam mengerjakan tugas-tugas dan pekerjaannya.
Di balik semua perkembangan itu ada suatu kenyataan bahwa ternyata sebagian besar pemakai komputer hanya bisa menggunakan program-program dalam komputer akan tetapi mereka kurang menguasai tentang komputer itu sendiri,sehingga begitu komputer mereka bermasalah maka pekerjaan dan tugas mereka menjadi kacau dan cepat-cepat mereka pergi ke teknisi komputer.Mereka akan rela mengeluarkan biaya yang kadang tidak sedikit demi beresnya masalah mereka .
Kondisi tersebut dilihat dari kaca mata bisnis merupakan sebuah peluang usaha yang sangat menggiurkan.Apalagi kecenderungan jumlah pemakai komputer yang terus meningkat dari tahun ke tahun, dan sebaliknya jumlah penyedia jasa servis komputer belum terlalu banyak.Bahkan bisnis inipun berpotensi dikembangkan dengan usaha lainnya yang berkaitan dengan komputer misal usaha refill tinta printer, rental computer, jual beli komputer serta asasoris computer.
Namun demikian untuk membuka usaha ini tentunya diperlukan suatu kemampuan dan keahlian.Seseorang perlu menempuh pendidikan atau kursus agar dirinya memiliki pengetahuan dan kemampaun dalam hal teknologi komputer.Dan ternyata tidak semua orang bisa menempuhnya.Kendala biaya dan waktu sering menjadi penghalang bagi orang-orang tertentu untuk dapat menempuh pendidikan di bidang ini.Jalan alternative untuk menguasai ilmu komputer bisa dengan belajar secara otodidak.Bagi anda yang berminat dengan usaha servis komputer tetapi terhalang waktu dan biaya untuk memperdalam pengetahuan dan keahliah tentang komputer saya rekomendasikan paket E-book tentang panduan servis komputer dan printer yang bisa menjadi solusi berguna bagi anda.Silahkan berkunjung di sini.
Atau bagi anda para pengguna komputer, entah anda seorang pekerja kantor, mahasiswa, bisnismen atau desainer yang mungkin pernah bermasalah dengan komputer anda dan ingin bisa memperbaiki sendiri, maka paket E-book di atas juga bisa menjadi solusi untuk anda, silahkan klik di sini.
E-book panduan service computer dan printer di atas di tulis dengan bahasa yang sederhana hingga mudah dipahami serta dilengkapi panduan gambar-gambar yang akan mempermudah anda untuk mengerti walaupun basis pendidikan anda bukan dari bidang ini sekalipun.Sekali lagi jika anda penasaran silahkan lihatdi sini
Tidak ada komentar:
Posting Komentar